Jumat, 17 Juli 2009

Resep-resep Roti

Maaf ya baru bisa posting lagi karena akhir-akhir ini saya begitu sibuk hingga sampai tak sempat untuk posting, seperti yang telah saya janjikan bahwa untuk posting kali ini saya akan menampilkan resep yang kiranya akan mudah anda coba dirumah karena teknik yang saya pakai untuk kali ini adalah teknik manual dan ini sangat bermanfaat sekali bagi anda yang ingin membuat roti tapi tidak mempunyai mixer. Bila ada kesulitan anda bisa contact saya kok tentunya saya akan dengan senang hati membantu kesulitan anda.oke selamat mencoba,………

Manual Technic

1.Dinner Rolls
Hasil = 50 pcs
Ingredient :
1000 gr High Flour
625 cc Air Dingin
10 gr Instant Yeast
20 gr Garam
5 gr Improver

Cara Pembuatan :
1.Campur semua bahan kering kecuali garam
2.Buat sumur-sumuran diatas meja
3.Larutkan garam dalam air
4.Tuangkan sedikit demi sedikit cairan dalam sumur-sumuran sambil diaduk dengan tangan dari dalam keluar
5.Uleni sampai kalis
6.Istirahat ( bulk fermentation ) 30 menit ( sampai mengembang 2 x lipat berat semula )
7.Keluarkan gas ( knocking back )
8.Timbang dough @ 60gr , moulding
9.Intermediate proofer
10.Final moulding
11.Final proofer
12.Semprot dengan air dingin
13.Bakar dengan suhu tinggi 230° C ( ±15 menit )
14.Cooling dan sajikan bersama mentega atau teman minum kopi

Dengan resep diatas anda bisa membuat variasi lainnya yaitu bisa anda tambahkan wijen putih sebagai topping dan bahan lainnya sesuai dengan selera anda.

2.French Bread
1.Dari no.1 sampai no. 7 sama dengan proses untuk dinner rolls
2.Dough dipotong, dibagi 4 sama besar
3.Moulding dan bentuk bulat memanjang ± 50 cm
4.Istirahatkan
5.Final Moulding
6.Final proofing
7.Keluarkan dari proofer ditoreh dengan kemiringan 45ºC
8.Semprotkan dengan air dingin
9.Bakar dengan suhu tinggi 230º C ( ± 15 menit )
10.Cooling dan sajikan

2 komentar:

yanti mengatakan...

Hallo, cheff..

Saya yanti, ada beberapa hal yang ingin saya tanyakan :
1. Jika tidak punya proofer roti, berapa berat per adonan agar roti mengembang sempurna tanpa proofer ?
2. Bagaimana mengetahui adonan roti mekar secara maksimal, sehingga tidak terjadi over fermentasi ?

adi eko saputro mengatakan...

Thanks for attention Yanti,……..Salam Kuliner,,……
Kelihatannya anda sangat tertarik dalam proses pembuatan roti …
Oke berikut jawaban atas pertanyaan anda semoga dapat membantu ……..
1.Perlu diketahui bahwa fungsi proofer adalah untuk membantu menjaga tingkat kelembaban pada proses proofing jadi bukan dimaksudkan tidak ada proofer berarti tidak dapat mengembang. Proofer digunakan agar dough dalam proses proofing tidak terkontaminasi dengan angin agar tidak mengering. Karena jika dough mengering akan membuat roti tersebut beremah dan tidak lembut.
Pada berat berapapun akan dapat mengembang selama pemberian takaran yeast tepat.
Jika tidak mempunyai proofer mungkin anda dapat membuat sendiri dirumah caranya adalah
Mempunyai alat seperti tersebut dibawah ini :
Almari
Kompor
Panci
Aluminium ( beri lubang - lubang kecil )
Metodenya :
Buat model seperti almari tapi dibagian bawahnya beri tempat untuk kompor,
Masak air dalam panci letakkan diatas kompor
Tutup panci dengan aluminum yang berlubang biarkan uapnya keluar dan memenuhi almari
Jika uapnya sudah merata didalam almari matikan kompor dan jadi deh proofer buatan sendiri
Baru kemudian dough ditempatkan diproofer ya kurang lebihnya selama 60 menitan lah tergantung dari tingkat uapnya….
Catatan : jangan masukkan dough bila belum ada uap atau kompor belum mati ( takutnya kebablasan jadi steamer he,….. )

Atau dengan cara lain juga bisa yaitu dengan menggunakan lap basah atau plastic tutupkan pada dough sampai mengembang ( usahakan jangan terkena angin )
2.Patokan untuk dough itu sudah waktunya untuk dibaking terdapat beberapa hal :
Berukuran 2 kali lipatnya
Jika loyang digoyangkan sedikit maka dough juga akan bergoyang-goyang seperti goyangan jelly atau agar-agar

Oke saya harap anda puas dengan jawaban yang saya berikan jika masih kurang mengerti anda bisa email ke adi.echo@yahoo.co.id atau breadcycle@gmail.com saya tunggu pertanyaan berikutnya he,………